Rumus besaran satuan pengukuran vektor

10 Contoh soal dan rumus besaran satuan pengukuran vektor

1. Perhatikan tabel berikut

Contoh soal dan rumus besaran satuan pengukuran vektor 1

Dari tabel, mana pernyataan yang benar?

A. 1,2

B. 1,2,3

C. 1,2,3,4

D. 2,3,4

E. 3,4

Pembahasan

1. Momentum linear

Rumus momentum linear : p = m v , keterangan : p = momentumlinear, m = massa, v = kecepatan

Satuan m = kg dan satuan v = m/s sehingga satuan momentum linear = kg ms-1

Dimensi massa = [M], dimensi kecepatan = [L][T]-1 sehingga dimensi momentum linear = [M][L][T]-1

2. Tekanan

Rumus tekanan : P = F/A, keterangan : P = tekanan, F = gaya, A = luas permukaan

Satuan F = N dan satuan A = m2 sehingga satuan tekanan = N/m2 = N m-2

Rumus F = m a sehingga dimensi F = [M][L][T]-2 dan dimensi A = [L]2 sehingga dimensi tekanan = [M][L][T]-2 / [L]2 = [M][L][T]-2 [L]-2 = [M][L]-1[T]-2

3. Gaya berat

Satuan gaya = satuan gaya berat dan dimensi gaya = dimensi gaya berat

Satuan gaya berat = N dan dimensi gaya berat = [M][L][T]-2

4. Usaha

Rumus usaha : W = F s, keterangan : W = Usaha, F = gaya, s = perpindahan

Satuan W = N m sehingga dimensi W = [M][L][T]-2 [L] = [M][L]2[T]-2

Jawaban yang benar C.

2. Hasil pengukuran panjang dinyatakan sebesar 20,010 cm. Berapa jumlah angka penting pada hasil pengukuran tersebut?

A. 1 angka penting

B. 2 angka penting

C. 3 angka penting

D. 4 angka penting

E. 5 angka penting

Pembahasan

Berdasarkan aturan angka penting, https://gurumuda.net/aturan-angka-penting.htm

BACA JUGA  Rumus laju elektron atom hidrogen

Jumlah angka penting adalah 5.

Jawaban yang benar E.

3. Berapa detik waktu yang dibutuhkan bulan untuk berotasi mengelilingi bumi?

A. 2,600 x 104 detik

B. 2,60 x 105 detik

C. 2,6 x 106 detik

D. 2,6 x 107 detik

E. 2,6 x 108 detik

Pembahasan

29,5 hari x 24 jam x 60 menit x 60 detik = 2.548.800 detik = 2,5488 x 106 detik

Jawaban yang benar C.

4. Hasil pengukuran massa minyak adalah 0,84 kg dan volumenya 1,05 m3. Maka menurut aturan angka penting, berapa massa jenis minyak?

A. 0,08 kg m-3

B. 0,080 kg m-3

C. 0,8 kg m-3

D. 0,80 kg m-3

E. 0,800 kg m-3

Pembahasan

Diketahui:

Massa (m) = 0,84 kg (ada dua angka penting)

Volumenya (V) = 1,05 m3 (ada tiga angka penting)

Ditanya: Massa jenis (ρ)

Jawab:

Massa jenis :

ρ = m / V

ρ = 0,84 / 1,05

ρ = 0,80 kg m-3

Menurut aturan pembagian angka penting, 0,84 mempunyai dua angka penting dan 1,05 mempunyai tiga angka penting sehingga hasil pembagian mempunyai jumlah angka penting paling sedikit, yakni dua angka penting 0,80.

Jawaban yang benar D.

5. Perhatikan gambar potongan angka sorong berikut

Berapa hasil pengukuran oleh jangka sorong yang ditunjukkan oleh gambar?

A. 11,62 cmContoh soal dan rumus besaran satuan pengukuran vektor 2

BACA JUGA  Contoh soal Model Atom

B. 11,63 cm

C. 11,71 cm

D. 11,72 cm

E. 11,73 cm

Pembahasan

Skala utama = 12,2 cm

Skala nonius = 1 x 0,01 cm = 0,01 cm

Hasil pengukuran = 12,2 + 0,01 = 12,21 cm

6. Perhatikan skala yang ditunjukkan oleh mikrometer sekrup saat mengukur ketebalan sebuah buku berikut

Berapa hasil pengukuran ketebalan sebuah buku berikut?

A. 3,10 mmContoh soal dan rumus besaran satuan pengukuran vektor 3

B. 3,50 mm

C. 3,51 mm

D. 3,57 mm

E. 3,60 mm

Pembahasan

Skala utama = 3,5 mm

Skala putar = 10 x 0,01 mm = 0,1 mm

Hasil pengukuran = 3,5 mm + 0,1 mm = 3,6 mm

Jawaban yang benar E.

7. Terdapat data hasil pengukuran panjang batang kayu sebagai berikut:

Contoh soal dan rumus besaran satuan pengukuran vektor 4

Dari data-data yang ditampilkan pada tabel, maka hasil pengukurannya adalah…

A. 3,144±0,007 cm

B. 3,14±0,007 cm

C. 3,144±0,0067 cm

D. 3,14±0,00678 cm

E. 3,144±0,0067 cm

Pembahasan

Contoh soal dan rumus besaran satuan pengukuran vektor 5

Rata-rata = 3,144 cm

Hitung nilai ketidakpastian:

Contoh soal dan rumus besaran satuan pengukuran vektor 6

Jawaban yang benar A.

8. Perhatikan grafik hasil pengukuran berulang pada volume sebuah benda berikut

Berdasarkan grafik, berapa volume benda yang diukur?

Contoh soal dan rumus besaran satuan pengukuran vektor 7

A. (4,3±0,7)x101 liter

B. 4,25±0,066 liter

C. 4,25±0,1 liter

D. 0,425±0,066 liter

E. (4,25±0,7)x101 liter

Pembahasan

Contoh soal dan rumus besaran satuan pengukuran vektor 9

Rata-rata = 0,425 liter

Hitung nilai ketidakpastian:

Contoh soal dan rumus besaran satuan pengukuran vektor 10

9. Dua orang anak bermain tarik-tarikan tali yang diikatkan pada tongkat membentuk seperti gambar di bawah ini. Berapakah besar vektor resultan dari kedua vektor berikut ini?

BACA JUGA  Contoh soal cacat mata

A. 262Contoh soal dan rumus besaran satuan pengukuran vektor 11

B. 281

C. 318

D. 138

E. 378

Pembahasan

Contoh soal dan rumus besaran satuan pengukuran vektor 13

Jawaban yang benar A.

10. Suatu benda dengan berat 10 N ditarik dengan tali dengan gaya 15 N dan 12 N seperti gambar di bawah ini. Berapakah resultan dari gaya yang dialami benda ini?

A. 12,01Contoh soal dan rumus besaran satuan pengukuran vektor 14

B. 11,89

C. 10,62

D. 9,88

E. 8,73

Pembahasan

Diketahui:

F1 = 12 N

F1x = 12 cos 60 = 12 (0,5) = +6 (ke kanan)

F1y = 12 sin 60 = 12 (0,5√3) = +6√3 = +10,39 (ke atas)

F2 = 15 N

F2x = 15 cos 30 = 15 (0,5√3) = -7,5√3 = -12,99 (ke kiri)

F2y = 15 sin 30 = 15 (0,5) = +7,5 (ke atas)

F3 = 10 N

F3y = -10 (ke bawah)

F3x = 0

Ditanya: Resultan gaya (F)

Jawab:

Fx = 6 – 12,99 = −6,99 (ke kiri)

Fy = 10,39 + 7,5 – 10 = 7,89 (ke atas)

Contoh soal dan rumus besaran satuan pengukuran vektor 15

Kuadran II

Jawaban yang (mendekati) benar C

Sumber soal :

Soal Tes Formatif MODUL 1 KB 1. BESARAN, SATUAN, PENGUKURAN DAN VEKTOR
DAR2/Profesional/184/1/2022
PENDALAMAN MATERI FISIKA
MODUL 1: KINEMATIKA
Penulis: Drs. Tarsisius Sarkim, M.Ed., Ph.D
KEMENTRIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISTEK,
DAN TEKNOLOGI
2022

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Eksplorasi konten lain dari Ilmu Pengetahuan

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca